Minggu, 12 Juli 2009





ZIA POTONG RAMBUT

Pada Sabtu 11 Juli 2009 kemarin ZIA ZAUHAQI YOTTI anakku potong rambut sejalan dengan prosesi puputan dirinya. Acara sederhana saja. Tapi bersyukur juga koq tiba-tiba pak Bupati Bintan, Ansar Ahmad SE MM, Sekretaris Daerah Provinsi Kepri (Pak Edy Wijaya), Ketua DPRD Drs Dalmasri Syam, Bos PT ATOM Tarsisius Cintarso dan sejumlah kepala dinas di Kabupaten Bintan dan Provinsi Kepulauan Riau berkenan datang.


Acara prosesi potong rambut dimeriahkan MARHABAN dari ibu-ibu kompang Masjid Al Ma'ruf Kp Mekar Jaya. Kawan-kawan banyak juga yang datang untuk ikut mendoakan anakku ZIA. Bang Ansar Ahmad, dalam kelakarnya yang bernada mendoakan sempat bilang, dari namanya mudah-mudahan bisa jadi orang besar. "Amin," kata ibu-ibu kompang.

Pak Sekda Edy Wijaya tak mau kalah. "Pak Yono ini sudah cukup hebat. Tapi saya yakin anaknya akan jauh lebih hebat. Saya doakan anakku ZIA kelak sukses dan berhasil dalam mengejar semua cita-citanya," kata Pak Edy sambil mengelus jidat ZIA.

Saya sebenarnya malu. Karena saya belum bisa memberikan apa-apa. Apa lagi harapan besar seperti yang terlontar dari kata-kata doa yang diberikan Bang Ansar dan Pak Edy Wijaya tersebut. "Yon, ingat menjaga anak bukan seperti menjaga harta. Semua yang diamanahkan Allah SWT pada kita itu ada pertanggungjawaban. Karena itu beri dia sentuhan iman, ilmu dan akhlak," kata Pak Edy menambahkan.


Bang Dalmasri Syam yang berdiri agak jauh juga menimpali. "Ingat tuh Yon petuah Pak Edy. Kalau dari kecil lah ditempa dgn iman, ilmu dan akhlak maka besar tak menyusahkan orang tua," kata Bang Dal.

Saya hanya manggut-manggut saja dan paham apa yang beliau pesankan itu. Tiga hal penting dalam kehidupan seorang anak memang iman, ilmu dan akhlak. Ketiganya harus berjalan secara equibillirium. Dan itulah yang akan menentukan masa depan sang anak mau jadi apa nantinya di masa akan datang. Selamat puputan dan menyongsong masa depan anakku...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar